About Me

header ads

Apple Dikabarkan Akan Meluncurkan MacBook Pro Dengan Retina Display

Menurut Rumor yang berkembang, Apple berencana akan meluncurkan MacBook Pro dengan resolusi 2880 x 1800 pixel pada kuartal kedua tahun 2012. Jika rumor yang beredar itu adalah benar, maka produk tersebut akan mengalahkan komputer desktop iMac 27 inci yang menampilkan resolusi 2560 × 1440 pixel.
Nampaknya rencana tersebut bukan rumor semata, Asus dan Acer memang seakan terobsesi untuk meluncurkan Ultrabook dengan resolusi tertinggi di pasaran, mengalahkan Apple MacBook Air 13 inci yang beresolusi 1440 × 900 piksel.
Sebenarnya, Apple  sejak tahun 2010 sudah berusaha mendesak resolusi layar perangkatnya. Mereka telah memperkenalkan Retina Display pada iPhone 4, dengan resolusi layar dan kerapatan pixel yang mendekati cetak.
Persaingan untuk produk dengan kualitas grafis yang tinggi memang semakin ketat. Di tahun 2012, produsen seperti Asus dan Acer juga berencana untuk meluncurkan ultrabook seri terbaru dengan resolusi 1920 × 1080 pada awal 2012.

Post a Comment

0 Comments